Rabu, 16 Mei 2012

Sipenmaru 2012

Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Kalimantan Timur telah membuka pendaftaraan Sipenmaru (Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru) tahun akademik 2012/2013 yang dilaksanakan mulai tanggal 14 Mei 2012 - 16 Juni 2012, dengan pilihan jurusan, yaitu Kebidanan, Keperawatan, dan Analis Kesehatan. Untuk informasi lebih lanjut, silakan datang ke Kampus Poltekkes Samarinda di Jalan Wolter Monginsidi No 38 Samarinda dan Kampus Poltekkes Balikpapan di Jalan Cemara  No 53 Balikpapan.

Selain itu akan diadakan Try Out Sipenmaru 2012 yang akan dilaksanakan pada tanggal 10 Juni 2012. Pendaftaran Try Out dimulai sejak tanggal 14 Mei 2012 - 2 Juni 2012, di Kampus Poltekkes Samarinda dari jam 08.00-15.00 WITA pada hari Senin-Jumat.


Kamis, 10 Mei 2012

OENS 2012

Beastudi Etos berkerja sama dengan Dompet Dhuafa mengadakan Olimpiade Etos Nasional (OENS) 2012, dengan mengangkat tema "Yang Muda Yang Membangun Negara"
Adapun kompetisi yang diadakan adalah kompetisi gagasan tertulis dan kompetisi foto. Kompetisi tertulis bersifat kelompok, tulisan itu sendiri berisi tentang gagasan kreatif tentang usulan konstribusi mahasiswa dalam menyelesaikan permasalahan bangsa. Dan kompetisi foto bersifat perorangan, pada foto sendiri mengandung pesan visual tentang semangat konstribusi bagi negara. Batas waktu pengiriman karya tanggal 27 Mei 2012.


Seminar dan Wokshop Azygos

Seminar dan Wokshop Azygos dengan tema "Life Saving In Emergency Case". Diadakan pada hari Minggu, 12 Mei 2012. Pukul 07:30 WITA berlokasi di Fakultas Kedokteran UNMUL. Dengan pemateri dr. Djoen Sp. JP dan dr. Satria Sp. An.